Sunday, December 24, 2017

Jamrud

Jamrock menjadi grup musik yang mengusung musik Rock yang disegani di seputar daerah Bandung. Saat itu mereka kebanyakan menampilkan lagu-lagu dari grup-grup musik cadas lain yang telah mempunyai nama. Pamor mereka semakin meningkat saat Krisyanto, Fitrah Alamsyah (gitar) dan Sandhy Handoko (drum) bergabung dengan Jamrock. Krisyanto sendiri pernah meraih predikat sebagai Vokalis Rock Terbaik versi festival rock se-Bandung.

Puas mengusung lagu-lagu milik orang lain, tahun 1995, Azis, Ricky, Krisyanto, Fitrah dan Sandhy mulai menulis materi lagu mereka sendiri dan merekam demo mereka. Mereka menawarkan demo tersebut ke label rekaman Log Zhelebour (biasa disebut Log) yang memberi sambutan hangat.

Jamrock kemudian mendapat kontrak untuk rekaman dan bergabung dengan label rekaman milik Log, yaitu Logiss Records. Dengan masuknya mereka ke dalam label rekaman milik Log, nama Jamrock diubah menjadi Jamrud. Alasan nama Jamrock diganti menjadi Jamrud karena untuk menghindari permasalahan dikemudian hari dan terasa lebih enak didengar.


Jamrud menjadi matang secara musik dan penampilan di bawah asuhan label rekaman milik Log Zhelebour tersebut. Penjualan album perdana Jamrud, Nekad (1996), meraih angka penjualan sebanyak 150 ribu keping dalam waktu singkat.

Kesuksesan mereka dilanjutkan dengan album kedua mereka, Putri (1997), yang angka penjualannya mencapai 250 ribu keping. Keuntungan besar dari hasil penjualan album-album Jamrud terus berlanjut hingga mereka merilis Terima Kasih (1998). Album tersebut sangat populer di kalangan generasi muda Indonesia saat itu, terutama lewat lagu Berakit-rakit dan Terima Kasih, sehingga terjual hingga menyentuh angka 750 ribu keping.

Puncak kesuksesan komersial Jamrud adalah album Ningrat (2000) yang mencatat angka penjualan sebanyak dua juta keping di Indonesia dengan populernya single Surti-Tejo dan Pelangi di Matamu di Indonesia. Album Ningrat mencatat sejarah dengan meraih anugerah 5 penghargaan AMI Award 2000 sungguh luar biasa untuk sebuah grup cadas.

Kesuksesan album Ningrat membuat Log Zhelebour membawa Jamrud rekaman di Studio 301 Sydney, Australia dan merilis album Sydney 090102 (2002) dengan mencatat penjualan yang cukup spektakuler sebanyak hampir satu juta keping dengan lagu hits Waktuku Mandi dan Selamat Ulang Tahun yang sampai saat ini masih populer dan dinyanyikan setiap orang merayakan hari ulang tahun. Album ini meraih anugerah penghargaan sebagai Grup Rock Terbaik AMI Award 2002 dan Gen-B 2002, Jamrud masih merajai industri rekaman dan industri pertunjukan dengan honor termahal.

Setelah Jamrud merilis Tujuh buah album, pada tahun 2007 Krisyanto mengundurkan diri dari Jamrud dengan alasan sudah jenuh dan lelah dengan aktivitas bermusiknya di grup musik tersebut. Krisyanto kemudian merilis album solo pertamanya berjudul Mimpi (2009).

Setelah keluarnya Krisyanto, Jamrud langsung bergerak merekrut personel baru. Tiga personel baru ditambah ke dalam band mereka. Mereka adalah Jaja Donald Amdonal (vokal) yang menggantikan Krisyanto, Mochamad Irwan (Gitar 2) dan Danny Rachman (drum) yang menggantikan Suherman. Dengan formasi ini Jamrud merilis album terbaru bertajuk New Performance 2009 yang dirilis di CiToS Jakarta tanggal 16 Maret 2009. Jamrud berencana akan merilis sebuah album kompilasi sebelum melakukan Tour pada akhir tahun 2009.

Jamrud sudah bertekad mengubah image agar Jamers (panggilan pengemar Jamrud) tidak lagi membandingkan Jamrud era Krisyanto dengan era Jamrud yang sekarang, perubahan memang sangat mencolok dari konsep musik atau lagunya dan logo Jamrud pun lebih metal.

Log memberi judul Album Bumi & Langit (istilah album era lama & baru seperti bumi dan langit) ditambah Menangis karena pasti ada yang bersedih terutama pecinta Jamrud fanatik (Jamrud era Kris).

Jamrud berubah secara keseluruhan dengan risiko ditinggalkan Jamers lama atau bahkan meraih tambahan dukungan Jamers baru yang masih muda dan juga yang lama karena perubahan konsep musiknya.

Pada September 2011, Krisyanto menyatakan secara resmi kembali ke Jamrud mulai bulan Oktober 2011. Kehadiran Krisyanto ditandai dengan perubahan pada album terbaru mereka yang berjudul Bumi dan Langit Menangis dirilis kembali dengan judul baru Energi + Dari Bumi Dan Langit.

Dalam album ini ada satu lagu tambahan berjudul Ciiaat. Beberapa lagu andalan dalam album ini juga dibuat ulang video klipnya seperti lagu Shit, Sik Sik Sibatumanikkam dan Cerita Usang. Padahal, Maret 2012 lalu, Donal mengundurkan diri dari band ini, untuk bergabung ke band baru dengan komunitas yang sama yang jauh lebih nge-rock dari band ini.

Pada Desember 2012, Jamrud dengan formasi Krisyanto sebagai vokalis utama merilis album Saatnya Menang. Dan 11 lagu yang ada di album ini dibuatkan video klip oleh Log Zhelebour, diantaranya lagu yang diprediksi akan Hits Ajari Aku, Kau Jahanam, Aku Bajingan, Genggam Tanganku, dan Ingin Kembali.

Album Pertama : Nekad, 
dirilis pada bulan Oktober tahun 1995:

Nekad (cip.Azis MS)
Ayam (cip.Azis MS)
Rasa Cinta Padamu (cip.Azis MS)
Masa Bodoh (cip.Ricky Teddy)
T.V (cip.Azis MS)
17 Tahun (cip.Azis MS)
Emosi (cip.Azis MS)
Jaka Dara (cip.Azis MS)
Lisa Gokil (cip.Azis MS)
Go To Hell (cip.Azis MS)


Album Kedua : Putri, 
dirilis pada bulan November tahun 1997:

Putri (cip.Azis MS)
Playboy Kabel (cip.Azis MS)
Maaf (cip.Azis MS)
Cerita Jalanan (cip.Azis MS)
Liar (cip.Ricky Teddy)
Aral (cip.Ricky Teddy)
Kenyang (cip.Azis MS)
Aku Benci (cip.Azis MS)
Bising (cip.Azis MS)
Vaksinasi (cip.Azis MS)


Album Ketiga : Terima Kasih, 
dirilis pada bulan Januari tahun 1998:

Otak Kotor (cip.Azis MS)
Berakit-Rakit (cip.Azis MS)
Dokter Suster (cip.Azis MS)
Kurang Piknik (cip.Azis MS)
Trouble Shanty (cip.Azis MS)
Bandot Tua (cip.Ricky Teddy)
Mertoku (cip.Ricky Teddy)
Synthetic Syndrome (cip.Azis MS)
Bedebah (cip.Azis MS)
Terima Kasih (cip.Azis MS)


Album The Best Collection of Jamrud (Album Kompilasi), 
dirilis pada bulan Februari tahun 1999:

Terima Kasih (cip.Azis MS)
Berakit-Rakit (cip.Azis MS)
Putri (cip.Azis MS)
Otak Kotor (cip.Azis MS)
Maaf (cip.Azis MS)
Nekad (cip.Azis MS)
Dokter Suster (cip.Azis MS)
Rasa Cinta Padamu (cip.Azis MS)
Kurang Piknik (cip.Azis MS)
Ayam (cip.Azis MS)
Cerita Jalanan (cip.Azis MS)
Trouble Shanty (cip.Azis MS)


Album Keempat : Ningrat, 
dirilis pada tanggal 20 Juni 2000:

Ningrat (cip.Azis MS)
Kabari Aku (cip.Azis MS)
Asal British (cip.Azis MS)
Surti Tedjo (cip.Azis MS)
Gaya (cip.Azis MS)
Jauh (Andaikan .....) (cip.Azis MS)
Fuck Off (cip.Azis MS)
Ingin Jadi Koboy (cip.Ricky Teddy)
Jalang (cip.Ricky Teddy)
Bay Watch (cip.Azis MS)
Pelangi Dimatamu (cip.Azis MS)
Surti Tadjo ( karaoke )


Album Kelima : Sydney 090102, 
dirilis pada bulan Maret tahun 2002:

Kau dan Ibumu (cip.Azis MS)
Naksir Abis (cip.Azis MS)
Hallo Penjahat (cip.Azis MS)
Telat 3 Bulan (cip.Azis MS)
Selamat Ulang Tahun (cip.Azis MS)
Waktu Ku Mandi (cip.Azis MS)
Terserah Kamu (cip.Azis MS)
Le Boy (cip.Ricky Teddy)
Ingin Kawin (cip.Azis MS)
Sydney 090102 (cip.Azis MS)


Album All The Best Slow Hits (Album Kompilasi), 
dirilis pada bulan Desember tahun 2003:

Mengerjar Nirwana (cip.Azis MS)
Kau dan Ibumu (cip.Azis MS)
Terima Kasih (cip.Azis MS)
Pelangi Dimatamu (cip.Azis MS)
Maaf (cip.Azis MS)
17 Tahun (cip.Azis MS)
Rasa Cinta Padamu (cip.Azis MS)
Jauh (Andaikan .....) (cip.Azis MS)
Sydney 090102 (cip.Azis MS)
>Terserah Kamu (cip.Azis MS)
Aku Benci (cip.Azis MS)
Kabari Aku (cip.Azis MS)


Album Keenam : BO 18+, 
dirilis pada tahun 2004:

Senandung Raja Singa (cip.Azis MS)
Anti Sosial (cip.Azis MS)
Setan 666 (cip.Azis MS)
Ga Cabul Lagi (cip.Azis MS)
Negeri Makmur (cip.Azis MS)
Cinta Adalah ... (cip.Azis MS)
Anjink (cip.Azis MS)
Kapten Kris (cip.Azis MS)
Pe eS Ka (cip.Ricky Teddy)
Etty Payah (cip.Azis MS)
Ku Harus Pergi (cip.Azis MS)
Senandung Raja Singa( karaoke )


Album Ketujuh : All Access In Love, 
dirilis pada tahun 2006:

Ajari Aku Cara Mencintaimu (cip.Azis MS)
Lelaki Biadab (cip.Azis MS)
Viva Jamers (cip.Azis MS)
Untuk Ibu (cip.Azis MS)
Hapus Saja Nomerku (cip.Azis MS)
Shut Up & Listen (cip.Azis MS)
Surga Milikmu (cip.Azis MS)
Biarkan Cinta Tumbuh Di Hatimu (cip.Azis MS)
Nyonya Muda (cip.Azis MS)
Tentang Kita (cip.Azis MS)


Album Kedelapan : New Performance,
dirilis pada tanggal 16 Maret 2009:

Setan Manisku (cip.Azis MS)
Ingin Kembali (cip.Azis MS)
Tak Sempurna (cip.Azis MS)
Mimpi Jadi Presiden (cip.Azis MS)
Aku VS Jam Weker (cip.Azis MS)
Stop Sampai Di Sini (cip.Azis MS)
1+2+3=Gila (cip.Azis MS)
Tak Sempurna ( karaoke )
Aku VS Jam Weker ( karaoke )
Ingin Kembali ( karaoke )


Album Best of The Best (Album Kompilasi), 
dirilis pada 9 Desember 2009:

Putri (cip.Azis MS)
Nekad (cip.Azis MS)
Kabari Aku (cip.Azis MS)
Berakit-Rakit (cip.Azis MS)
Asal British (cip.Azis MS)
Selamat Ulang Tahun (cip.Azis MS)
Dokter Suster (cip.Azis MS)
Vaksinasi (cip.Azis MS)
Pelangi Dimatamu (cip.Azis MS)
Waktu Ku Mandi (cip.Azis MS)
Cinta Adalah (cip.Azis MS)
Ningrat (cip.Azis MS)
Ayam (cip.Azis MS)
Naksir Abis (cip.Azis MS)
Surti Tedjo (cip.Azis MS)
Viva Jamers (cip.Azis MS)
Terima Kasih (cip.Azis MS)


Album Kesembilan : Bumi & Langit Menangis, 
dirilis pada tanggal 19 Maret 2011:

Bumi & Langit Menangis ( Instrumental ) (cip.Azis MS)
S.H.I.T (Seperti Hati Ini Terbakar) (cip.Azis MS)
Sik Sik Sibatumanikan (cip.NN)
Cerita Usang (cip.Azis MS)
The Devils Wears Batik (cip.Azis MS)
Idiot (cip.Azis MS)
Komtemplasi (cip.Azis MS)
Sakit (cip.Azis MS)
Nangislah Negeriku (cip.Azis MS)
S.H.I.T ( karaoke )
The Devils Wears Batik ( minus guitar )
Nangislah Negeriku ( minus guitar )


Album Kesepuluh : Energi + dari Bumi & Langit, 
dirilis pada tanggal 16 Maret 2012:

Ciaat (cip.Azis MS)
S.H.I.T (Sepertinya Hati Ini Terbakar) (cip.Azis MS) --> Krisyanto
Sik Sik Sibatumanikan (cip.NN) --> Krisyanto
Cerita Usang (cip.Azis MS) --> Krisyanto
The Devils Wears Batik (cip.Azis MS) -->Krisyanto
Idiot (cip.Azis MS)
Komtemplasi (cip.Azis MS) --> Krisyanto
Sakit (cip.Azis MS)
Nangislah Negeriku (cip.Azis MS)
S.H.I.T ( karaoke )
The Devils Wears Batik ( minus guitar )
Nangislah Negeriku ( minus guitar )


Album Kesebelas : Saatnya Menang, 
dirilis pada tanggal 13 Januari 2013:

Genggam Tanganku
Kau Jahanam Aku Bajingan
Most Wanted
Ingin Kembali
Setan Manisku
Apa Masih Belum Cukup Uangmu ?
Saatnya Menang
Datang, Sikat, Kabur
Ancur
The Metal Show
Ajari Aku (18+) bonus track



Pelangi Di Matamu
Jamrud

30 menit kita disini
tanpa suara
dan aku resah
harus menunggu lama ..
kata darimu

mungkin butuh kursus
merangkai kata,
untuk bicara
dan aku benci
harus jujur padamu,
tentang semua ini

jam dinding pun tertawa,
karna kuhanya diam dan
membisu
ingin kumaki
diriku sendiri, yang tak
berkutik di depanmu

ada yang lain
disenyummu
yang membuat lidahku
gugup tak bergerak
ada pelangi
di bola matamu
dan memaksa diri
tuk bilang
"aku sayang padamu" (2x)
(seakan memaksa dan
terus memaksa)
mungkin sabtu nanti
kuungkap semua,
isi di hati
dan aku benci
harus jujur padamu
tentang semua ini ......

Sumber :
https://id.wikipedia.org/wiki/Jamrud_(grup_musik)
https://musikdunia98.blogspot.co.id/2014/09/daftar-album-dan-lagu-jamrud.html#.WkB6id-WbIU

d'Masiv


d'Masiv adalah grup musik dengan anggota 5 orang yaitu Rian Ekky Pradipta (vokal), Dwiki Aditya Marsall (gitaris), Nurul Damar Ramadan (gitaris), Rayyi Kurniawan Iskandar Dinata (bass), dan Wahyu Piadji (drum).

Rian menjadi salah satu vokalis yang iconic, apalagi suara sengaunya yang tidak ada satupun penyanyi yang mirip suaranya dengannya.

d'Masiv pertama kali dibentuk pada 3 Maret 2003. Nama d'Masiv sendiri berasal dari kata dalam bahasa Inggris "massive" sebagai semacam pengharapan agar bisa meraih hasil sebaik mungkin di kancah musik nasional. Nama mereka mulai melambung setelah berhasil memenangkan kompetisi musik A Mild Live Wanted pada tahun 2007.

d'Masiv merilis album pertama mereka berjudul "Perubahan" pada tahun 2008 dengan lagu "Cinta Ini Membunuhku" sebagai lagu andalannya. Lagu ini sangat populer sehingga semakin melambungkan nama mereka di kancah musik nasional.

Pada tahun 2009, d'Masiv merilis mini album baru yang berisi 2 buah lagu berjudul "Mohon Ampun Aku" dan "Jangan Menyerah".

Jatuh dan bangun sudah ia nikmati bersama bandnya. Setelah melewati masa kejayaannya pada album pertama hingga ketiga, Rian dan bandnya sempat mengalami hal yang berbeda di album keempatnya. Prestasi album keempat D’Masiv tidak sama seperti album sebelumnya.

Tapi, hal tersebut tidak membuat Rian patah semangat untuk menciptkan lagu-lagu yang bagus, malahan hal tersebut mencambuk Rian dan personil lainnya untuk menciptakan musik yang lebih bagus.

Dibuktikan di album kelima, salah satu lagu yang berjudul “Dengarlah Sayang” sempat viral di Instagram. Hal itu menunjukan bahwa D’Masiv kembali menunjukan magis karyanya.


Diskografi
Menuju Nirwana - (2006)
Perubahan - (2008)
Special Edition (mini album) - (2009)
Perjalanan - (2010)
Indahnya Bulan Suci (album kompilasi) - (2011)
Persiapan - (2012)
Hidup Lebih Indah - (2014)
D'MASIV with RAEF (album religi) - (2016)
d'Masiv - (2016)


Jangan Menyerah
d'Masiv

   Tak ada manusia
Yang terlahir sempurna
Jangan kau sesali
Segala yang telah terjadi

Kita pasti pernah
Dapatkan cobaan yang berat
Seakan hidup ini
Tak ada artinya lagi

Syukuri apa yang ada
Hidup adalah anugerah
Tetap jalani hidup ini
Melakukan yang terbaik

Tak ada manusia
Yang terlahir sempurna
Jangan kau sesali
Segala yang telah terjadi

Tuhan pasti kan menunjukkan
Kebesaran dan kuasanya
Bagi hambanya yang sabar
Dan tak kenal putus asa

Jangan menyerah (6x)

Dan tak kenal putus asa (2x)

Sumber :
https://id.wikipedia.org/wiki/D%27Masiv
https://icon.kincir.com/celebrity/8-karya-terbaik-rian-dmasiv-selama-perjalanan-30-tahun-hidupnya

Saturday, December 9, 2017

/rif


/rif (rhythm in freedom) adalah grup band Indonesia yang didirikan di Bandung, Jawa Barat pada 1992 yang beranggotakan Andy (vokal), Jikun (gitar), Maggi (drum), Ovy (gitar) dan Teddy (bass).

/rif dibentuk pada tahun 1992 dengan nama Badai Band. Setahun kemudian nama mereka berganti menjadi R.I.F (Rhythm In Freedom), yang memulai dengan bermain musik dari kafe ke kafe. Tahun 1995, mereka berganti nama menjadi /rif (dengan garis miring di awal nama mereka).

Mereka merambah studio rekaman pada tahun 1997, dan merilis album pertama Radja yang melejitkan hits berjudul sama Radja. Pada bulan Oktober 1998 /rif meluncurkan album kedua, Salami, sebuah album yang sarat dengan muatan moral untuk peduli pada alam. Dua tahun kemudian, tepatnya April 2000, album ketiga berjudul Nikmati Aja diluncurkan. Dan pada tahun 2002 kembali mereka merilis album keempat berjudul ... Dan Duniapun Tersenyum.


Di pertengahan tahun 2002, Sony Music Indonesia kembali memberikan kesempatan pada single ‘Dunia’ untuk mengisi soundtrack film Spiderman. Walau sebatas edisi lokal, nama mereka sukses bersanding dengan musisi internasional sekelas Aerosmith dan Sum 41.

Sayang, adanya pertentangan internal, membuat Denny, sang gitaris merasa lagi tak sepaham dengan /rif dan mengundurkan diri. Ovy, mantan gitaris Ucamp akhirnya resmi menggantikan posisinya pada Maret 2003.

Album The Best Of pun dirilis tahun 2004. Meski merilis album the best, mereka menyatakan tak berniat bubar. Untuk membuktikannya, /rif merilis album musik kelima mereka, PIL MALU (2006).

Pada awal 2010, /rif sebagai band rock papan atas Indonesia diaulat menjadi duta dari perusahaan minuman keras asal Amerika, Jack Daniels. Album /rif yang ke-7 lah yang akan disponsori Jack Daniels, menggantikan Koil, yang selama ini menjadi duta Jack Daniels.

Karena penjualan minuman keras dilarang di Indonesia, maka /rif tidak akan mengusung merek minuman keras tersebut. Jack Daniels hanya akan membantu dan mensponsori tur dalam rangkaian program musik mereka.

Sejak Iwan alias Ones keluar dari /rif, posisi bassist dalam band yang mulai merilis album sejak tahun 1997 ini pun kosong. Sampai tahun-tahun terakhir, band yang diawaki Andi (vokal), Maggi (drum), Jikun (gitar) dan Ovy (gitar) masih mengandalkan additional player.

Namun dalam konser tunggalnya yang bertajuk Rock n Roll Fantasy ini, /rif secara mengejutkan mengumumkan bahwa Teddy, additional player yang telah mengiringi mereka selama beberapa tahun menjadi anggota tetap. Pengangkatan Teddy tersebut dilakukan atas permintaan Iwan, mantan bassist /rif.

Mulai bulan Mei tahun 2012 ini /rif sudah kembali dihuni oleh 5 orang semenjak Teddy diangkat menjadi pemain bass tetap. Formasi terbaru ini pun sudah berhasil mengerjakan materi album ke-8 /rif yang rencananya akan dikeluarkan pada tahun 2013. Saat ini mereka sedang menyiapkan album ke-8 mereka yang masih akan dirilis lewat Sony Music Indonesia.


Sumber :
https://id.wikipedia.org/wiki//rif

Alien Ant Farm


Band alternative rock Alien Ant Farm, dibentuk pada pertengahan tahun 1990an oleh Dryden Mitchell (vokal), Terry Corso (gitar), Mike Cosgrove (drum) dan Tye Zamora (bass). Pada tahun 1996 mereka merekam sebuah rekaman demo berjudul $ 100 EP yang berisi lima lagu, dan pada tahun 1998 mereka merekam demo tape kedua Love Songs, yang menampilkan empat lagu.

Alien Ant Farm adalah band asal California, beraliran pop rock. Pada tahun 1999, Alien Ant Farm merilis album debut mereka, berjudul Greatest Hits yang menampilkan versi pertama dari "Smooth Criminal". Ia kemudian memenangkan Best Independent Album di L.A. Music Awards tahun itu.

Pada tahun 2000, setelah menempa persahabatan dengan band Papa Roach, Alien Ant Farm menandatangani kontrak dengan DreamWorks SKG untuk album studio kedua mereka, Anthology.


Alien Ant Farm mencetak sukses besar lewat albumnya ANTthology pada tahun 2001 silam dengan meraih double platinum. Single mereka paling populer kala itu adalah Smooth Criminal yang merupakan lagu daur ulang milik The King Of Pop, Michael Jackson.


Sumber :
https://en.wikipedia.org/wiki/Alien_Ant_Farm
https://musik.kapanlagi.com/berita/alien-ant-farm-mulai-garap-album-kedelapan-da722a.html
http://rollingstone.co.id/index.php/article/read/2011/10/05/1737612/1093/alien-ant-farm-siap-rilis-album-baru-pada-2012

The Cranberries


The Cranberries adalah band Irlandia yang didirikan di Limerick tahun 1989 petama kali dengan nama Cranberry Saw Us. Band ini terdiri dari Dolores O'Riordan (Vokal), Noel Hogan (Gitar), Mike Hogan (Bassis), dan Fergal Lawler (Drummer).

Pada tahun 1989, dua orang bersaudara Mike (Bass) dan Noel Hogan (Gitar) membentuk grup band The Cranberry Saw Us dengan drummer Fergal Lawler dan penyanyi Naill Quinn, di sebuah kota kecil di Irlandia, Limerick.

Beberapa tahun kemudian sang vokalis Quinn memutuskan untuk keluar dari grup dan manajemen The Cranberries ingin memakai vokalis perempuan.

Seorang vocalis cewek bernama Dolores O'Riordan, kemudian merespon audisi itu dengan mengirimkan lagu hasil karya nya, sekaligus contoh rekaman suaranya. Ketiga anggota band itu tidak perlu berpikir lama untuk  menerima, dan memasukan Dolores, pada posisi vocalis.

Album perdana mereka ini langsung laris manis di pasaran. Bukan hanya di negara mereka, dan daratan Inggris Raya saja, album ini berhasil merangsek ke papan atas di Amerika, yang masih di anggap sebagai barometer persaingan musik rock dunia, dengan berhasil terjual sebanyak 4 juta copy di negeri paman sam. Single, "Dream", dan "Linger", juga langsung merajai tangga-tangga lagu di berbagai negara.

Pada lagu "Dream", penggemar musik Rock, di suguhi oleh tehnik oleh vocal yang sangat dahsyat dari Dolores. Tehnik falseto, yang di gunakan untuk menggapai nada-nada tinggi pada lagu itu, dengan enteng nya di libas oleh kemampuan olah vocal sang vocalis, yang memang sangat dahsyat.

Kemudian The Cranberries menelurkan album berikutnya, "No Need To Argue", yang dirilis pada tanggal 3 Oktober 1994. Pada album ini kesuksesan lebih besar mereka raih. Lagu andalan pada album ini, yang bercerita tentang perang saudara di negeri mereka, "Zombie", menjadi mega hits, dan menjadi nomor klasik bagi band ini.



Zombie

Another head hangs lowly
Child is slowly taken
And the violence, caused such silence
Who are we mistaken?

But you see, it's not me
It's not my family
In your head, in your head, they are fighting
With their tanks, and their bombs
And their bombs, and their guns
In your head, in your head they are crying

In your head, in your head
Zombie, zombie, zombie-ie-ie
What's in your head, in your head
Zombie, zombie, zombie-ie-ie, oh

Another mother's breaking
Heart is taking over
When the violence causes silence
We must be mistaken

It's the same old theme
Since nineteen-sixteen
In…


Sumber :
https://id.wikipedia.org/wiki/The_Cranberries
https://www.kompasiana.com/trihito/the-cranberries-band-rock-tersukses-dari-irlandia_5500fee6a3331198145108c6

EdanE


Band EdanE berasal dari kata E dan E yang merupakan singkatan nama Eet Sjahranie dan Ecky Lamoh. EdanE terbentuk tahun 1991, yang terdiri dari Eet Sjahranie (gitar), Ecky Lamoh (vokal), Iwan Xaverius (bass), dan Fajar Satriatama (drum).

Setelah album pertama, "The Beast" (1992), Ecky diganti dengan Heri Batara (Ucok) yang menelurkan 2 album Edane, "Jabrik" dan "Borneo". Lalu Heri Batara sakit dan digantikan oleh "Fatah Mardiko" untuk beberapa lagu dalam album Borneo.

Setelah dua album posisi Heri Batara diambil alih oleh Trison Manurung, mantan vokalis band Roxx. Kemudian EdanE meluncurkan album “170 volts” pada tahun 2002,  unsur lead melodi sebagai ciri khas lagu-lagu EdanE oleh Eet Syahranie sedikit ditinggalkan dan lebih cenderung menonjolkan ciri permainan modern rock yang lagi tren pada saat itu, dengan hitsnya “Kau Pikir Kau Segalanya” berhasil merebut hati pendengar musik di Indonesia.

Tahun 2003, EdanE kembali mengalami pergantian vokalis Trison diganti dengan mantan anggota Razzle Band yaitu Robby Matulandi.

Album EdanE adalah :

The Beast (1992)
Jabrik (1994)
Borneo (1996)

170 Volts (2002)
01. Zep 170 Volts
02. Kau Pikir Kau Lah Segalanya
03. Saksi Anarki
04. Lusadiz
05. Hilang
06. Bus Station
07. Fitnah
08. Lari II
09. Bintang Masa Depan
10. Goblog
11. Kau Kugenggam
12. Paraelite

Time to Rock (2005)
Edan (2010)


Kau Pikir Kau Lah Segalanya

Seharusnya kau berada di sisiku
Mengusir sepi yang menyelimutiku
Di sabtu malam janjimu
Tak sabar kumenunggu
Walau kesal hatiku
But it's ok!

Kucoba memberikan toleransiku
Bikin resah, buyarkan konsentrasiku
Apakah engkau merasa
Aku bukan manusia
Yang tak luput dari rasa amarah

Kuakui, kau memang manis
Tapi kau iblis
Kau pikir kaulah segalanya
Tuk dimaklumi
Ga juga
Tuk ditakuti
Walau mempesona
Membutakan mata
Tapi bisa kubalas kau lebih gila (edan)

Waktu menunjukkan jam sepuluh malam
Suasana kurasakan begitu kelam
Firasatku mengatakan
Tak mungkin engkau datang
Tak seperti yang telah kau janjikan


Sumber :
http://id.musisi.wikia.com/wiki/EdanE
http://fandy-x.blogspot.co.id/2014/09/sejarah-edane-band.html
http://roden-edane.blogspot.co.id/

Related Posts